Singkirkan Galatasaray di Babak 16 Besar, Barcelona Melenggang ke Perempat Final Piala Eropa 2021/2022

Jumat, 18 Maret 2022 16:26 WIB

Share
Barcelona FC.(Foto: twitter FCBarcelona)
Barcelona FC.(Foto: twitter FCBarcelona)

TURKI, POSKOTA.CO.ID - Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez senang usai membawa timnya menuju perempat final Liga Eropa. Menurutnya, ini bisa menjadi modal sebelum bersua Real Madrid.

Blaugrana mampu melangkah ke perempat final Liga Eropa 2021/2022 setelah menyingkirkan Galatasaray di babak 16 besar.

Barcelona dan Galatasaray melakoni leg kedua babak 16 besar di NEF Stadyumu, Istanbul, pada Jumat (18/3/2022) dini hari WIB.

Dalam laga tersebut, Blaugrana mampu mengandaskan tuan rumah dengan skor 1-2.

Kemenangan ini mampu membawa Barcelona menuju babak perempat final Liga Eropa karena menang agregat 2-1. Sebab di leg pertama lalu kedua tim bermain imbang tanpa gol.

Raihan itu pun disambut Xavi. Dia mengatakan tim asuhannya bermain gemilang pada laga ini.

“Saya percaya bahwa kami memainkan pertandingan yang hebat,” kata Xavi dikutip dari Marca.

"Kami bermain dengan kepribadian. Kami menyerang dengan baik dan kami sabar," tambah dia.

Xavi menambahkan kemenangan ini bisa menjadi modal berharga Barcelona untuk menatap laga bertajuk El Clasico melawan Real Madrid.

Seperti diketahui, Barcelona akan menyambangi markas Real Madrid di Stadion Santiago Bernabeu dalam lanjutan La Liga Spanyol, Senin (21/3/2022) dini hari WIB.

Halaman
Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar
Berita Terpopuler