Makan Daging Steak Berlapis Emas Ala Koki 'Salt Bae', Menteri Vietnam Dibully Warganya

Minggu, 7 November 2021 20:04 WIB

Share
Tangkapan layar video koki ternama, Nusret Gokce, atau dikenal sebagai 'Salt Bae' sedang menyuapi steak berlapis emas ke mulut Menteri Keamanan Masyarakat Vietnam Jenderal Tom Lam. (ist)
Tangkapan layar video koki ternama, Nusret Gokce, atau dikenal sebagai 'Salt Bae' sedang menyuapi steak berlapis emas ke mulut Menteri Keamanan Masyarakat Vietnam Jenderal Tom Lam. (ist)

LONDON, POSKOTA.CO.ID - Video yang menampilkan jamuan makan malam dengan sajian steak berlapis emas menjadi trending di media sosial Twitter Vietnam sejak 3 hari lalu.

Dan masih jadi perbincangan hingga Minggu (7/11/2021). 

Dalam tayangan yang diunggah akun @DuyBnh61157516 itu memperlihatkan seorang pria pelayan restoran memanggul beberapa steak berukuran besar. 

Pelayan berkaos putih dan bercelana jeans biru  itu terlihat necis. Dengan tampilan kaca mata hitam bulat dan rambut dikuncir, pria itu melanggak lenggok berjalan di antara meja-meja dan kursi. 

Kedua tangannya terlihat enteng membawa dua baki berisi potongan daging bakar dengan bumbu wah. 

Begitu tiba di meja makan, tangannya  lincah memainkan sebilah pisau panjang. Steak berlapis emas itu dipotong-potongnya ke ukuran lebih kecil.

Sebentar kemudian, dengan posisi tangan menyiku, steak-steak itu ditaburi serbuk berwarna putih. Terdengar tepuk tangan orang-orang di sekitarnya. 

Selanjutnya, dalam tayangan slowmotion, pisau panjang itu ditusukkan pada sebuah potongan steak. Lalu disodorkan ke seorang pria yang duduk di seberang mejanya.

Pria paruh baya di depannya langsung melahap potongan steak itu ke mulutnya. Tepuk tangan kembali bergemuruh. Tayangan video pun usai. 

Video tersebut membuat publik Vietnam gempar. Pasalnya, lelaki yang disuapi si pelayan belakangan diketahui Jenderal To Lam (tengah). 

Halaman
Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar
Berita Terpopuler