Tidak Ingin Terpapar Corona, Warga Cilegon Ramai-Ramai Divaksin 

Selasa, 15 Juni 2021 18:19 WIB

Share
Warga Kota Cilegon saat melaksanakan vaksinasi. (haryono)
Warga Kota Cilegon saat melaksanakan vaksinasi. (haryono)

CILEGON, POSKOTA.CO.ID-- Ratusan masyarakat mengantre untuk mengikuti vaksinasi Covid-19 di Alun-alun Kota Cilegon yang diselenggarakan oleh Polres Cilegon.

Pejabat Sementara Kasidokkes Polres Cilegon Aipda Suryadi menjelaskan pada Selasa (15/6) ditargetkan sebanyak 1.000 masyarakat yang menjalani vaksinasi Covid-19.

Suryadi menjelaskan, proses vaksinasi di Alun-alun Kota Cilegon akan berlangsung selama tiga hari, namun pelaksana kegiatan bergantian.

"Hari ini Polres, besok Dinkes (Dinas Kesehatan), hari ketiga dari Kodim," ujar Suryadi kepada wartawan, Selasa (15/6/2021).

 

Untuk tim vaksinator bekerja sama dengan Dinkes Kota Cilegon, Biddokes Polda Banten, Rumah Sakit Krakatau Medika (RSKM), dan relawan.

"Ini yang diundang pokoknya seluruh warga Kota Cilegon yang mempunyai KTP Cilegon dengan usia 18 sampai 60 tahun. Di samping itu pelayan publik, guru yang sesuai dengan permenkes," ujarnya.

Heni, salah satu warga mengaku mengikuti vaksinasi karena pekerjaannya sebagai sales promotion girl di salah satu mall di Kota Cilegon rentan terpapar virus Covid-19.

Ia mengaku sangat khawatir terpapar virus tersebut. Karena itu, perempuan berusia 24 tahun tersebut rela mengantre demi mendapatkan vaksin.

 

Halaman
Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar
Berita Terpopuler